Rancang Bangun Robot Mobile Pengawasan Berbasis IoT(Internet Of Things) Menggunakan Kamera ESP-32

Authors

  • Andrian Syah INSTITUT TEKNOLOGI BATAM
  • Deosa Putra Caniago

Keywords:

ESP32Cam, IoT, Microkontroller, Robot Mobile, WebSocket

Abstract

Teknologi Robot kini tidak hanya membantu manusia dalam melakukan segala aktifitas, namun teknologi yang ada sekarang membantu manusia untuk dapat memudahkan di dalam melakukan pengawasan dalam berbagai lingkungan, dari banyak nya kasus kejahatan dan beberapa kasus tindak kriminal yang ada di Tanjungpinang penelitian ini dilakukan di perumahan, untuk membantu keamanan yang sebelumnya konvensional menjadi lebih flexible, dengan metode pada penelitian ini adalah Experiment yang digunakan adalah Robot Kontrol Mobile berbasis IoT(Internet Of Things), robot ini menggunakan Mikrokontroller ESP32Cam dengan Output yang digunakan menggunakan Teknologi WebSocket sehingga pengguna dapat menggunakan secara efisien dan realtime, robot ini dilengkapi juga dengan Pant Tilt Servo yang digunakan untuk menggerakan kamera Sekaligus Mikrokontroller. Pengujian dan pengambilan sample data yang digunakan adalah dengan menguji kekuatan sinyal, jarak tempuh,  dan sistem kontrol. Hasil yang diperoleh dalam beberapa pengujian alat adalah pada jarak tempuh 16 Meter dengan Kekuatan Sinyal -70 dbm tanpa adanya halangan, dengan hasil kesimpulan bahwa robot dapat di kendalikan secara nirkabel dan dapat dikontrol menggunakan WebSocket.

Downloads

Published

2023-12-29

How to Cite

Syah, A., & Caniago, D. P. (2023). Rancang Bangun Robot Mobile Pengawasan Berbasis IoT(Internet Of Things) Menggunakan Kamera ESP-32. JURNAL QUANCOM: QUANTUM COMPUTER JURNAL, 1(2), 16–20. Retrieved from https://journal.iteba.ac.id/index.php/jurnal_quancom/article/view/186